Senin, 28 Februari 2011

Andong (Cordyline fruticosa (L) A. Chev.)

Botani

Sinonim : Cordyline sieberi Kunth.; C. terminalis Kunth.; Colodracon jacquinii Planch.; C. terminalis Planch.; Dracaena terminalis L.; Taestsia fruticosa Merr.

Klasifikasi
Divisi : Spermatophyta
Subdivisi : Angiospermae
Kelas : Monocotyledonae
Bangsa : Liliales
Suku : Liliaceae
Marga : Cordyline
Jenis : Cordyline fruticosa (L) A. Chev.

Nama umum/dagang : Andong

Nama daerah
Sumatera : Bak juang (Aceh) Linjuang (Batak) Tumjuang (Palernbang)
Jawa : Hanjuang (Sunda) Andong fJawa Tengah) Kayu urip (Madura) Andong (Jakarta)
Bali : Endong
Kalimantan : Renjuang (Dayak)
Nusa Tenggara : Endong
Sulawesi : Tabango (Gorontalo) Palili (Makasar) Panjureng (Bugis)
Maluku : Weluga (Ambon)

Deskripsi
Habitus : Pohon, tinggi ± 10 m.
Batang : Bulat, keras, bekas dudukan daun nampak jelas, bercabang, putih kotor.
Daun : Tunggal, menempel pada batang, pangkal dan ujung runcing, tepi rata, panjagn 20-60 cm, lebar 10-13 cm, pelepah 5-10 cm, pertulangan menyirip, hijau.
Bunga : Majemuk, bentuk malai, di ketiak daun, tangkai panjang, bulat, bercabang, daun pelindung panjang ± 1,4 cm, ujung runcing, kelopak berlaju, mahkota terdiri dari 6 daun mahkota, benangsari bertaju, menempel pada tenda bunga, tangkai putih, putik putih, kepala putik bertaju tiga, ungu.
Buah : Buni, bulat, merah mengkilat.
Biji : Hitam mengkilat.
Akar : Serabut, putih kekuningan.

Khasiat
Daun Cordyline fruticosa berkhasiat sebagai obat luka dan obat wasir. Untuk obat luka dipakai ± 10 gram daun segar Cordyline fruticosa dicuci, ditambah ± 1 gram garam, ditumbuk sampai halus, ditempelkan pada luka dan dibaiut.

Kandungan kimia
Daun Cordyline fruticosa rnengandung saponin, flavonoida dan polifenol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Narsizzz..... ^_^

You Love Me